
Kukar, Samasisi.com – Camat Tenggarong, Sukono, mengapresiasi langkah pemerintah dalam menjaga stabilitas harga pangan di tengah meningkatnya kebutuhan selama bulan Ramadan.
Menurutnya, kebijakan tersebut sangat penting untuk memastikan daya beli masyarakat tetap terjaga dan tidak terlalu terdampak oleh fluktuasi harga.
“Pemerintah berupaya agar harga ini tetap stabil. Ini cukup luar biasa sebenarnya,” ujar Sukono.
Ia menyebut, kenaikan harga bahan pokok saat ini merupakan akibat dari meningkatnya permintaan, terutama menjelang bulan Ramadan dan Idulfitri 1446 H.
Oleh karena itu, kondisi ini membutuhkan intervensi dari pemerintah agar tidak terlalu membebani masyarakat.
Lebih lanjut, Sukono mengungkapkan bahwa pemerintah daerah bersama instansi terkait terus melakukan berbagai langkah strategis untuk mengendalikan inflasi dan memastikan ketersediaan bahan pokok di pasaran.
Salah satu upaya yang telah dilakukan adalah menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) yang memungkinkan masyarakat mendapatkan bahan pangan dengan harga lebih terjangkau.
“Dengan adanya upaya stabilisasi harga ini, saya harap masyarakat tetap dapat memenuhi kebutuhan pokok mereka tanpa tekanan ekonomi yang berlebihan,” pungkasnya. (ADV KUKAR)