
Kutai Kartanegara, Samasisi.com – Teror Bukber Vol 2 sukses digelar sebagai ajang temu konten kreator, berbagi pengalaman, dan menciptakan ide-ide baru dalam dunia media dan seni.
Acara yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar ini berlangsung di Gedung Pendopo Wakil Bupati Kukar Rabu (26/3/2025), menghadirkan berbagai komunitas kreatif, mulai dari musisi, seniman, hingga pembuat konten digital.
Kepala Bidang Kepemudaan dan Kewirausahaan Dispora Kukar, Derry Wardhana menilai kegiatan ini sebagai momentum penting, untuk membangkitkan kreativitas dan semangat berkarya di kalangan generasi muda.
“Kegiatan seperti ini sangat positif karena melahirkan ide-ide dan gagasan baru. Kami berharap ini bisa menjadi wadah untuk pemuda Kukar agar lebih kreatif di bidang media, musik, seni, dan subsektor lainnya,” ujarnya.
Dalam acara ini, para peserta tidak hanya berbuka puasa bersama, tetapi juga berbagi pengalaman dalam menciptakan konten yang menarik serta berdiskusi mengenai tren industri kreatif.
Derry berharap, kegiatan seperti Teror Bukber dapat diperluas dengan melibatkan lebih banyak komunitas kreatif di masa mendatang.
“Saat ini pesertanya masih terbatas pada komunitas media, tapi ke depan kami ingin acara serupa bisa melibatkan komunitas lain agar semakin banyak anak muda yang terdorong untuk berkarya,” pungkasnya. (ADV KUKAR)